Banyak aplikasi yang tersedia untuk membuat meme di ponsel android, tapi di sini kita akan membahas salah satunya saja, karna saya nilai kesesuaian gambar dan gaya penulisannya yang sesuai seperti gambar meme pada biasanya.
Adalah aplikasi Meme Generator, aplikasi ini dapat didownload di Play Store, yang mana ukuran dari aplikasi ini hanya sebesar 37MB saja. Dengan aplikasi ini, kita tidak hanya dapat membuat meme dari gambar yang disediakan saja, namun kita juga dapat membuat meme dari foto yang kita miliki di penyimpanan memori kita.
Berikut link download nya di sini
Untuk menggunakannya cukup mudah sekali, kita hanya perlu mendownloadnya di Play Store, lalu jalankan aplikasinya.
Setelah itu pilih gambar meme yang ingin dibuat. Jika gambarnya ingin dari penyimpanan ponsel kita, pilih ikon gambar plus (di sebelah kiri ikon pencarian).
Berikan teks yang sesuai dengan gambar memenya. Jika teksnya kurang, pilih ikon A+, jika ingin mengubah peletakkan teksnya pilih ikon <-A-> (ikon kedua dari kanan), jika ingin memotong gambarnya pilih ikon ketiga dari kiri, dan untuk menambahkan border, pilih ikon kedua dari kiri. Contohnya kayak gini nih sob..
Simpan hasilnya, dan ciptakan meme konyol mu hahaha :D
Nih buatan saya hehe:
Mungkin cukup sekian yang saya terangkan tentang tutorial tentang bagaimana cara membuat gambar meme di hp andrion smartphone anda dan terimakasih telah mengunjungi blog saya, dan semoga bermanfaat.
Kalau ada pertanyaan seputar posting ini Silakan untuk berkomentar di bawah.
Wassalamu'alaikum wr wb.
Comments